Zonaikn.com, Samarindam – GOR Sempaja di Samarinda tengah bertransformasi menjadi pusat olahraga modern yang bisa diakses kapan saja. Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur menggulirkan program bertajuk Gratispol (gratis olahraga) sebagai langkah awal memperluas akses fasilitas kebugaran bagi masyarakat.
Program ini memungkinkan masyarakat umum menggunakan fasilitas fitness di kawasan GOR sepak bola setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 18.00 WITA. Kepala Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma, menyebutkan bahwa perubahan ini dilakukan agar GOR Sempaja bisa digunakan secara optimal oleh warga.
“Dengan Gratispol, kami ingin semua lapisan masyarakat bisa menikmati sarana olahraga tanpa hambatan biaya,” ujar Agus.
Untuk mendukung operasional penuh, Dispora sedang menyusun skema kerja tiga shift bagi pengelola GOR. Hal ini bertujuan agar ke depan GOR dapat beroperasi selama 24 jam sehari.
Sementara itu, fasilitas fitness di Asrama Atlet tetap dibatasi penggunaannya untuk atlet dan peserta Akademi Olahraga guna menjaga efektivitas pembinaan prestasi.